Tanah Laut – Program Dapur Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Tanah Laut terus diperluas seiring meningkatnya kebutuhan asupan gizi bagi pelajar. Menyikapi hal tersebut, para Babinsa dari Kodim 1009/Tanah Laut diterjunkan untuk membantu pendistribusian makanan ke sekolah-sekolah di masing-masing wilayahnya, Selasa (09/12/2025).
Di SMAN 1 Batu Ampar misalnya personel Babinsa Posramil Batu Ampar Sertu Tulus tampak hadir di lokasi dapur untuk memastikan proses penyiapan hingga pengangkutan makanan berjalan tertib dan higienis. Makanan kemudian diantar langsung ke sejumlah sekolah sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas gizi peserta didik.

Dandim 1009/Tanah Laut Letkol Inf Adhy Irawan, S.I.P., M.H.I., menyatakan bahwa Kodim 1009/Tanah Laut akan terus bersinergi dengan Badan Gizi Nasional (BGN) melalui SPPG yang tersebar diwilayahnya untuk memperkuat layanan dapur makan, memastikan seluruh siswa penerima manfaat mendapatkan asupan gizi yang baik setiap hari.
“Keterlibatan Babinsa Kodim 1009/Tanah Laut diharapkan dapat mempercepat proses distribusi sekaligus menjamin ketepatan sasaran. Selain itu, kehadiran mereka di tengah masyarakat menjadi bentuk dukungan terhadap program peningkatan kesehatan dan penurunan stunting khususnya pada kelompok usia sekolah,” ungkap Dandim.
“Makanan yang telah disajikan harus segera didistribusikan, menjaga kualitas makanan maupun penyesuaian dengan jam pembelajaran para siswa sehingga tidak mengganggu proses belajar mengajar,” lanjut Dandim menambahkan.